Gedung Simpang Temu Dukuh Atas Jalan Juana, Menteng, Jakarta 10310, Indonesia info@jaklingkoindonesia.co.id
img

Warga DKI diserukan unduh aplikasi JakLingko

Jakarta (ANTARA) - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengajak warga Ibu Kota mengunduh aplikasi yang mengintegrasikan sistem pembayaran transportasi atau JakLingko karena dilengkapi fitur yang memudahkan aktivitas masyarakat saat bertransaksi.

"Besar harapan kami, aplikasi JakLingko semakin menjadi jawaban dari berbagai kebutuhan masyarakat dan terus memberikan pelayanan yang terbaik," kata Riza dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat.

Dia menjelaskan JakLingko juga menjadi aplikasi perencana perjalanan terintegrasi hanya dalam genggaman tangan karena sistem yang terintegrasi dengan moda transportasi di Jakarta.

Layanan aplikasi itu juga diperluas untuk pembayaran BPJS, token listrik, pulsa, hingga terintegrasi dengan salah satu transportasi daring dan PeduliLindungi.

"Jadi, nanti mulai dari MRT, transportasi daring, dan sebagainya bisa terintegrasi. Bisa menghemat waktu, biaya, efektif, dan efisien. Jangan lupa nanti ada puncak perayaan HUT ke-495 Kota Jakarta, gunakan aplikasi JakLingko untuk mendapatkan tiketnya," ujar Riza. 

Aktivasi pertama JakLingko dilakukan oleh Riza pada Kamis (23/6) di Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta Pusat yang menandai fase kedua yakni mobility as a service.

"Atas nama Pemprov DKI Jakarta, kami sangat mengapresiasi kehadiran JakLingko yang telah membawa perubahan dan solusi besar di Jakarta. Ini langkah yang luar biasa," ucap Riza.

Sementara, Direktur Utama PT JakLingko Indonesia Muhamad Kamaluddin menuturkan aplikasi itu hadir sebagai buah dari kolaborasi semua pihak.

Pihaknya akan terus menambah fungsi atau fitur lainnya yang dapat mempermudah kebutuhan warga Jakarta.

"Kini aplikasi JakLingko sudah semakin lengkap, salah satunya dengan fasilitas pembelian tiket malam puncak Jakarta Hajatan di JIS, dan lain sebagainya. Kami berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan semua pihak memberikan manfaat bagi warga Jakarta dan sekitarnya," katanya.

Sementara itu, pengguna aplikasi JakLingko dari Busway Fans Club (BFC) Adi Febrian pada aktivasi perdana itu mengaku akan terbantu dengan aplikasi tersebut karena semua terhubung mulai berangkat dari rumah hingga ke stasiun atau halte.

"Biasanya kalau saya naik kendaraan umum saya suka ingat dengan bayar-bayar bulanan, nah di aplikasi JakLingko juga sudah bisa bayar BPJS, beli token listrik, beli pulsa kemudian nanti juga dengan tarif integrasi. Kalau ini diterapkan akan membantu," ucapnya.

Masyarakat dapat mengunduh aplikasi JakLingko di Google Playstore atau AppStore.

docx file PDF